elah... perasaan ini muncul dari pikiran dan menyelami ke dalam dasar hati ini... akhirnya memunculkan suatu gejolak yang luar biasa yang membuatku menjadi malas melakukan apapun... malas berpikir... bahkan malas berkata-kata... lelah memunculkan malas... kemudian malas juga tak mau kalah dari lelah... dia mempengaruhi pikiran ini agar semakin menjadi-jadi... pikiran ini dikemudikannya sehingga hanya mampu merenung... hati juga dikendalikannya hingga tergetar bahkan terguncang... yah... malas ini bisa dikatakan cukup sukses... perenungan membuatku berpikir semakin keras... tentang banyak hal... tentang kehidupan.. tentang hari.. tentang hubungan... dan juga tentang pikiran yang juga lelah ini... hati yang terguncang mencari jalan keluar agar guncangan tak berakibat fatal.. agar segalanya dapat diatasi... akibat dari malas ini membuat pikiran dan hati ini terdesak untuk mengekspresikan dirinya...
tak akan ada akhir jika tak ada mula
tak perlu mengapa jika tak muncul sebab
tak butuh istirahat jika tak merasa lelah...
No comments:
Post a Comment