Always be grateful

Always be grateful
Just enjoy the path...

Dear YOU

Hello pals!

You come from everywhere...
Here are some stories of mine...
Puzzles that i keep searching through my life

Hope my writing will inspire you...
Make you figure out, when you're sad, there's someone worse than yours.
Make you realize that happiness is something you should share to others.

So, enjoy the pieces of mine ^^

Saturday, July 9, 2011

09.07.11

Finally, this is today! Last month in 20th and I"m officially 21st now.
Am I happy? I'm so happy. I think words can't describe what kind of feeling I have now. 

Hari ini, 9 Juli 2011 penggenapan kisah setahun umur ke-20 yang kurangkai lewat cerita singkat setiap bulannya. Hari ini tiba juga akhirnya. Seperti yang telah kuceritakan sebelumnya, hari ini aku mengakhiri dan aku memulai sesuatu. Inilah kehidupan bukan? Keduanya membuat kubahagia. Akan kuceritakan padamu sobat mengenai kisah hari ini yang telah membuatku letih namun senang.

Pagi tadi, aku mendapat kejutan dari salah seorang sahabatku bersama pacarnya dan seorang teman. Mereka bertiga pagi-pagi mengetuk pintu kamar kosku dengan membawa kue ulang tahun dan menyanyikan lagu happy birthday. Setelah itu mengucapkan selamat ulang tahun dan berbincang sebentar di kosanku. Setelah itu, aku mulai bersiap-siap. Setibanya di lokasi acara, pesertanya cukup banyak. Alhasil, aku mendapatkan nomor peserta 51. Kuberdoa dalam hati semoga nomor ini membawa keberuntungan bagiku. Lamanya acara yang diselingin acara-acara lain membuat lesu menunggu. Akhirnya tiba giliranku. Aku nervous, tentu saja. Meski hanya satu menit berbicara depan kamera tetap saja kegugupan itu ada. Awalnya aku merasa gugup namun akhirnya mampu menyelesaikannya dengan lancar. Aku merasa beban berat terangkat dan lelah. Pulang ke kosan, ada kejutan dari teman-teman kontrakanku yang lama. Untuk pertama kalinya mereka memberi kejutan hangat bagi diriku. Semakin jauh., semakin dekat. Di sela-sela itu, datang lagi seorang teman yang memberi hadiah berupa barang yang sangat aku sukai. Sungguh aku bahagia sekali. Kemudian, ada kabar dari temanku tentang hasil audisi. Dan, kamu tebak, Sobat? Aku lolos audisi ini. Rasanya amat sangat bahagia. Belum berakhir kejutan hari ini, datang dua orang teman baikku mengantarkan teman baru bagiku. Aku tak tahu barus berkata bagaimana untuk menggambarkan perasaanku yang terlampau bahagia ini. 

A greeting is more than enough for me...

Sungguh bagiku sebuah ucapan sudah cukup berarti. Teman-temanku menghadiahkanku berbagai kejutan di ulang tahun ku kali ini yang mungkin akan menjadi terakhir kalinya. Tahun-tahun sebelumnya aku selalu pulang ke kota kelahiranku dan merayakan bersama mereka yang selalu menceriakan hari-hariku. Tahun ini aku merayakannya di kota ini, kota tempat kumenuntut ilmu yang sudah memasuki tahun ketiga ini dan mungkin akan menjadi tahun terakhir di kota ini. Who knows? 

Aku sangat bersyukur mereka masih memberi perhatian dan kepedulian pada diriku. 
Aku sangat bersyukur mereka masih bersedia meluangkan waktu memberi kejutan kecil bagiku.
Aku sangat bersyukur kami masih berteman hingga hari ini.
Aku sangat bersyukur aku masih berarti bagi mereka.

No comments:

Post a Comment